Langsung ke konten utama

Makanan Yang Aman Untuk Penderita Diabetes

Makanan Yang Aman Untuk Penderita Diabetes

Diabetes Mellitus merupakan salah satu gangguan kesehatan yang ditandai dengan kadar gula darah yang lebihdari normal. Dikatakan diabetes jikakadar gula darahnya>126 mg/dL dalam kondisi puasa, atau>200 mg/dL dalam kondisi tidak puasa.

Ini merupakan penyakit kronis (berlangsung lama) dan dapat menyebabkan komplikasi berupa gangguan penglihatan, gagalginjal, penyakitjantung, dan gangguan saraf.

Pada 2017, Indonesia menduduki peringkat ke-6 untuk negara dengan jumlah penderita diabetes tertinggi di dunia, dan jumlah nya terus meningkat.

Untuk itu, pada kesempatan kali ini kita akan membahas mengenai makanan yang aman untuk di konsumsi bagi para penderita diabetes. Penasaran apa saja? Beikut penjelasannya.

Makanan Yang Aman Untuk Penderita Diabetes 

1. Karbohidrat Kompleks

Makanan pertama yang aman untuk dikonsumsi bagi kalian para penderita diabetes adalah karbohidrat kompleks.

Karbohidrat kompleks merupakan jenis kandungan yang diyakini lebih sehat dan juga bergizi, sehinga sangat aman jika dikonsumsi oleh mereka para penderita diabetes.

Beberikut ini beberapa daftar makanan yang dinilai mengandung karbohidrat yang kompleks.

  • Umbi-umbian, seperti kentang dan ubi jalar
  • Buah-buahan, seperti tomat, pisang, dan beri
  • Biji-bijian utuh, seperti beras merah dan oat
  • Legum, seperti buncis dan kacang polong
  • Produk gandum utuh, seperti roti gandum

Nah, kalian juga harus tau ya bahwa penderita diabetes sebisa mungkin harus menghindari karbohidrat rafinasi, seperti yang terdapat pada roti putih dan juga nasi, yang dapat memicu peningkatan kadar gula di dalam darah meningkat dengan cepat.

Selain itu, hal yang sangat dilarang untuk dikonsumsi oleh penderita diabetes adalah madu, sirup,serta gula pasir.

Namun, jika memang kalian harus mengkonsumsi gula, maka kalian dapat menggantinya dengan gula khusus untuk penderita diabetes, namun harus tetap sesuai porsi yang tepatya.

2. Serat

Makanan berikutnya yang aman dikonsumsi oleh kalian para penderita diabetes adalah makanan yang banyak mengandung serat.

Makanan dengan kandungan serat juga diyakini dapat membantu mengendalikan kadar gula yang ada di dalam darah.

Berikut ini beberapa daftar makanan dengan kandungan serat tinggi yang aman dikonsumsi oleh para penyandang diabetes.

  • Buah-buahan, seperti buah pepaya, apel, dan pir
  • Sayur-sayuran, seperti bayam, brokoli, dan selada
  • Kacang-kacangan, seperti kacang tanah dan almond
  • Biji-bijian, seperti artichoke, chia seed dan biji rami

Nah, sangat dianjurkan bagi kalian untuk teteap mengkonsumsi sayur dan buah sebanyak 3-4 per harinya ya, dengan jumlah takaran 100 gram.

3. Protein

Makanan berikutnya yang aman kalian konsumsi untuk para penderita diabetes adalah makanan yang kaya akan serat dan juga protein.

Namun,dalam mengkonsumsi makanan yang mengandung protein, kalian juga harus memperhatikan kadar lemak jenuhnya ya.

Berikut ini beberapa daftar makanan yang tinggi akan kandungan protein serta aman untuk dikonsumsi para penderita diabetes.

Protein hewani, seperti daging sapi has dalam atau paha belakang, dada ayam tanpa kulit, ikan berdaging putih, dan telur

Protein nabati, seperti kacang merah, kacang hitam, kacang polong, edamame, dan tahu

4. Lemak sehat

Makanan berikutnya yang aman kalian konsumsi untuk para penderita diabetes adalah makanan yang banyak mengandung lemak sehat.

Makanan dengan kandungan lemak tak jenuh ternyata dapat menurunkan resiko penyebab terjadinya komplikasi diabetes.

Berikut ini beberapa makanan yang dengan kandungan lemak yang aman dikonsumsi untuk kalian para penderita diabetes.

  • Lemak tak jenuh tunggal, seperti minyak zaitun, minyak kanola, alpukat, kacang almond, hazelnut, serta biji labu, dan wijen
  • Lemak tak jenuh ganda, seperti minyak bunga matahari, minyak jagung, kenari, biji rami, dan ikan. Mengonsumsi ikan sangat dianjurkan, karena ikan termasuk protein, dan lemak yang terkandung didalam ikan adalah omega 3, yang sangat dianjurkan untuk dikonsumsi.

Nah, itulah beberapa jenis makanan yang aman untuk dikonsumsi bagi kalian para penderita diabetes. Semoga pembahasan kita kali ini dapat bermanfaat buat kalian ya. Terimakasih sudah mengunjungi blog ini.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Lakukan Hal ini Untuk Mencegah Serangan Jantung

  Serangan jantung biasanya terjadi karena seseorang menderita penyakit jantung koroner, yaitu gangguan yang terjadi karena pembuluh darah jantung tersumbat oleh adanya plak. Tidak ada seseorang yang bisa mengetahui kapan serangan jantungakan terjadi, namun ada beberapa faktor risiko yang bisa Anda amati. Umumnya faktor risiko ini berhubungan dengan pola hidup yang bisa di modifikasi. Lantas apa saja yang kita Anda lakukan untuk mencegah serangan jantung? Yuk, simak ulasan di bawah ini. 1. Menjaga Tekanan Darah Mengetahui tekanan darah perlu Anda lakukan secara berkala. Tekanan darah tinggi menjadi salah satu faktor risiko dari penyakit jantung koroner. Anda bisa mengurangi asupan garam dan konsumsi obat tekanan darah tinggi secara teratur untuk mengontrol tekanan darah. 2. Menjaga Kadar Kolesterol Selain mengecek tekanan darah, Anda juga harus melakukan pemeriksaan kadar kolesterol LDL (Low-Density Lipoproteins). Kolesterol ini sering dikenal dengan kolesterol jahat kare...

Rekomendasi Makanan Aman untuk Ibu Hamil

Ibu hamil perlu menjaga beberapa hal selama masa kehamilan untuk menjaga kesehatan mereka dan perkembangan janin. Berikut adalah beberapa poin penting yang harus diperhatikan: Nutrisi yang seimbang Makanlah makanan yang sehat dan seimbang, dengan asupan yang cukup dari karbohidrat kompleks, protein, lemak sehat, serat, serta vitamin dan mineral penting. Pilih makanan dari berbagai kelompok makanan untuk memenuhi kebutuhan nutrisi yang diperlukan. Konsultasi dengan dokter Tetap menjaga komunikasi terbuka dengan dokter atau ahli gizi selama kehamilan. Mereka dapat memberikan saran dan panduan khusus mengenai pola makan, suplemen, dan kebutuhan nutrisi yang individual. Hindari makanan berisiko Hindari makanan mentah atau setengah matang, seperti daging mentah, telur mentah, atau ikan mentah yang dapat menyebabkan risiko infeksi makanan. Batasi juga konsumsi kafein, minuman beralkohol, dan makanan tinggi garam dan gula. Aktivitas fisik yang sehat Lakukan olahraga ringan atau aktivitas fisi...

Manfaat ASI untuk Bayi dan Ibu Menyusui

Air Susu Ibu atau yang lebih dikenal dengan nama ASI merupakan susu yang diproduksi secara alami oleh seorang wanita. ASI merupakan sumber makanan dan sumber gizi utama untuk bayi. Selain dikarenakan bayi belum bisa untuk mencerna benda keras atau makanan, ternyata Air Susu ibu memberikan cukup banyak manfaat bagi bayi dan seorang ibu. Air Susu Ibu (ASI) merupakan makanan yang terbaik untuk Bayi. Pemberian ASI sebaiknya diberikan hingga bayi berumur 6 bulan. Apabila Bayi telah diberikan ASI, maka ibu tidak perlu untuk memberikan asupan tambahan apapun. Hal ini tentu dikarenakan ASI dari ibu sudah mampu mencukupi kebutuhan gizi dan nutrisi untuk tumbuh kembang bayi. Manfaat Pemberian ASI untuk Bayi 1. Mencerdaskan Bayi Air susu ibu (ASI) mengandung asam lemak. Para ahli berpendapat bahwa kandungan asam lemak yang terdapat pada asi ternyata mampu meningkatkan kecerdasan bayi. Selain itu ikatan emosional yang terjalin antara ibu dan bayi di nilai mampu meningkatkan kecerdasa...